Kita pasti pernah tau adanya kamera yang hasilnya bisa langsung dicetak. Tapi sekarang ada tekhnologi yang lebih canggih lagi loh. Selama ini kita kalau mau melakukan transfer image atau foto ke komputer kan harus menggunakan kabel data. Lalu di pertengahan tahun 2008, muncul teknologi baru dalam hal kamera yang ga perlu menggunakan kabel data untuk mentransfer foto ke komputer. Bahkan foto yang telah di ambil bisa langsung di transfer ke e-mail, blog dan situs jaringan sosial.

Teknologi ini disebut Eye-Fi. penemuan ini sebenernya merupakan pengembangan dari teknologi Wi-Fi a.k.a wireless Fidelity atau Nirkabel, yaitu teknologi yang memungkinkan kita bisa mentransfer data tanpa menggunakan kabel. Nah Eye-Fi ini merupakan tekhnologi nirkabel yang khusus dikembangkan untuk transfer foto atau image dari kamera ke komputer atau e-mail. Ga cuma itu, tekhnologi ini bikin kita bisa langsung upload hasil jeperetan kita ke situs blog dan situs jaringan sosial.

Gambar.1
Sumber: http://www.techshout.com/hardware/2007/31/2gb-eye-fi-the-worlds-first-wireless-sd-memory-card-unveiled/

Eye-Fi ini memiliki bentuk mirip dengan SD-memory card yang bisa dipasang ke kamera digital. Setelah Eye-Fi terpasang di kamera bisa langsung di set secara otomatis, agar supaya foto hasil jepretan bisa di transfer ke komputer kita di rumah, canggih bukan? salah satu fakta tentang kecanggihan tekhnologi ini dibuktikan dalam sebuah kisah yaitu ketika seorang ibu di New York Amerika Serikat kamerannya di jambret. Berhubung kamera si ibu itu sudah terpasang Eye-Fi, otomatis kamera si ibu ini terus mentransfer foto yang dijepret sebelum di jambret bahkan termasuk foto-foto sang penjambret yang memfoto dirinnya sendiri, narsis juga tuch copet. Sekarang tekhnologi ini sedang di kembangkan ga hanya di kamera Digital melainkan juga di kamera ponsel.So, Good Bye Kabel data. hehehe.

sumber: Majalah Hai